Minggu, 03 Oktober 2010

bagiku3

Langit,
sepertinya mustahil nyata...
dekat mendung menjauh terang...
merubah suatu kebersamaan...

Awan,
hendaknya mendekap lain...
Hitam kelam menyentuhku...

Angin,
memahami isi jalan ini...
meninggalkan yang tak bisa terbang...
meraba hati dan mengajaknya....

Rabu, 29 September 2010

2

jika berjalan mungkin seperti kaki ini tak bergerak...
hanya melangkah namun tidak meninggalkan sudut ini...
ku fikirkan menjadi apa, namun tenangnya luka kurasakan lagi...
seakan hati tlah penuh oleh rasa luka dan kebencian...

semua bertanya, apa yang tengah kurasakan...
tapi tidak berarti karena mereka takkan mengerti...
sampai kapan semua ini harus kupendam...
ku tetahankan lagi dan lagi...
ku tak mampu tersenyum lepas...
karena mereka tlah mengambil bahagiaku...

terasa indah saat ada yang tutupi luka ini...
tanpa harus tinggalkan luka setelahnya...
mengusik diamku, meraja hidupku...
sepertinya mati kan menyenangkan...
namun ku masih ingin hidupku...
walau penuh dengan luka yang ku buat sendiri...

Untukmu

mengusik diamku...
saat kupaksa kunikmati indahmu...
mungkin kulupakan waktu...
saat lebih yang kuingin...

jangan bertanya...
biarkan hatiku bernafas...
lihatlah semua keindahan...
yang akan kubawa warnai hidupmu...

......

bagiku 2...

ingatlah mentari pagi ini...
bukan karena hangat & indahnya...
karena kau bagiku,
kau seindah dan sehangat ia...

Dan, tak untuk pagi ini...
mungkin untuk semua pagiku...
sampai mataku terpejam...
atau engkau tenggelam...

senyumlah secerah langit...
agar mendung tak menghujamku...
meski sesungguhnya,
senyummu lebih dari senyuman..
Bagi diriku.......

Rabu, 22 September 2010

smile ah..

sekalipun yang terkenal candi borobudur & prambanan..
TERNYATA, jumlah candi terbanyak ada di tatar sunda.
karena selain candi cangkuang, juga masih banyak candi2 lainnya..
seperti :

Candibayar...
Candibereduit...
Candimandian...
Candicukur...
Candisunatan...
Candilaksanakeun...
Candikawinkeun....

Dan candi2 lainnya. termasuk Candibawa ka RUMAH SAKIT JIWA yang baca tulisan ini..
hehehehe... smile ah :D

1

Malam menjelang yang seperti biasa kunikmati...
hembusan angin yang menunutunku pulang, ingatkan aku pada sesuatu yang harus kusentuh nyata..

terasa berat kurasakan..
namun aku harus menjalaninya dengan kedua kaki ku, keringatku.
tanpa wangi orang lain..

senantiasa kusendiri disaat tangisku kuhentikan di alam hati..
menepi semua pada kedua tangan yang sengaja kurantai diam..

tiada lelap yang bisa kumengerti..
ingin mendekapnya tapi aku tak bisa..
aku tak bisa...

lirih ku simpan sebagai teman untuk luka ku..
terarah pada sudut hitam yang mingkin sengaja kubuat dan kunikmati kini..
aku tak mengerti..

hanya kata2 yang bisa kuucapkan..
saat yang lain sibuk mengurusi kebingungan tentangku..
mencoba memecah rasa ini...

berharap mengerti diri ini..
tak lebih hanya menyayanginya...
untuk dapat hidup yang lebih indah..

Disaat waktu yang terus menertawakanku...
menyedihkan..
sangat menyedihkan...

Sabtu, 04 September 2010

Menyentuh nyata

diujung mata..
kutatap indah bentuk diammu..
memeluk erat kepalsuan...
indahmu yang nyata...

tapi hampa..
semua tak tersentuh...
mungkin aku bisa...
tapi hatiku memiliki lain..

hanya itu..
mereka kan jauh..
tak hinggapi aku...

Rasa & Hati

ku mencintai dia dan engkau...
tak lebih seperti sang malam...
kadang memiliki bulan...
kadang pula memiliki semua...

takkan terpisahkan...
saat engkau terbangun...
menunggu lelapmu saat ini...
terkadang harus ku tukar air mata...

R.Y.T

saat malam memeluk bintang dan bulan...
saat itulah aku mendekap erat bayangmu...
dimana raga ini ingin bersama ragamu...
tak ingin kurasa rindu yang dalam...

mungkinkah angin berbaik padaku...
sampaikan rindu ini untuk dia...
seorang yang tak dapat kusentuh...
dan kulihat keindahannya malam ini...

takkan mudah aku menahannya...
perasaan yamh mengusik diamku...
merenggut hatiku untuk mengingatmu...
meskipun indah tapi kurasa berat...

kekasihku yang kurindukan...
dekaplah rinduku disana...
jangan biarkan kurasa seorang...
rindu yang dalam saat ini...

- - - - -

melihatmu tenang...
namun kadang mengerikan...
menyimpan keindahan..
tenang..
tak bertepi...

takkan bisa kumiliki...
kau hinggap menjadi indah...
saat kau masih bersamaku...
sebelum kau pergi...

meski tak lama kau berpulang...
bagiku kadang hitam menyenagkan...

rasa

Kupunya dia...
namun membingungkan.
mengapa.. kuberi dia rasa lain,
ia menolak dan hanya inginkan luka...
tak seperti daun yang terhembus angin..

adalah hati yang memilikinya...
senyumku tak hadir untuk bahagia...
ku ingin air mata dengan senyuman...
hanya inginkan itu...

entah kapan waktu menyenangkanku...
sampai arti yang lain mulai lenyap...
ketika tenggelam dan aku bahagia...
dan terbit untuk menyiksaku lagi...

Sabtu, 05 Juni 2010

Rumah Yang Penuh Kebaikan

Tahukah ANTA bagaimana rumah yang bisa memberikan kebaikan bagi penghuninya ?
Rumah yang bisa memberikan kebaikan bagi penghuninya adalah rumah yang selalu dibacakan ayat-ayat al-Qur’an oleh penghuninya. Abu Hurairah berkata, “ Sesungguhnya rumah itu akan terasa luas bagi penghuninya, akan didatangi malaika, dijauhi syaitan dan akan membanjir pula didalamnya kebaikan. Sebaliknya, rumah itu akan terasa sempit bagi penghuninya, akan dijauhi malaikat dan didatangi syaitan serta tidak banyak kebaikan, jika tidak dibacakan al-Qua’an didalamnya..





( Riwayat Ad-Darini ).

Disadur Dari : Majalah Hidayah Edisi mei 2003

Jumat, 04 Juni 2010

Antara Menggunakan Tasbih Dengan Jari Tangan

Berdzikir sambil menghitung jumlah sikirnya dengan menggunakan jari-jri tangannya adalah lebih afdhal

( utama ) dibanding menggunakan tasbih berdasarkan apa yang dilakukan oleh Rasulullah saw. Kebanyakan orang berilmu dan ulama juga menggunakan jari-jari tangannya untuk menghitung bilangan zikir dengan mengikut sunnah Rasullulah saw.








Disadur Dari : Majalah Hidayah edisi Mei 2003

Kamis, 03 Juni 2010

Dewa Budjana

Dewa Budjana atau Dewa Gede Budjana yang dilahirkan di Waikabubak, Sumba Barat, 30 Agustus 1963 ini, mulai melirik instrumen gitar saat masih duduk di bangku SD lewat seorang kuli bangunan asal Jawa yang mengontrak di depan rumahnya, di Bali. Sejak itu, putra almarhum IDN Astawa ini sangat terobsesi untuk menguasai permainan gitar. Hingga suatu saat, ia nekat mencuri uang neneknya untuk membeli sebuah gitar. Setelah itu, tak satu pun hari terlewat tanpa menjajal gitar dan melatih jari, mempraktekkan kunci-kunci nada. Pada 1976, saat mulai menetap di Surabaya, Budjana mulai kerap menyaksikan berbagai event musik hingga ia pun banyak kenal dengan musisi lokal. Karena merasa permainannya masih sangat terbatas, Budjana lantas mendalami gitar klasik.

Pada masa sekolah, pas kelas 1 SMP (1976) di Surabaya, pergaulan I Dewa Gde Bujana di dunia musik mulai liat. Lebih intens. Gitar listrik, Aria Pro II juga sudah dimilikinya pada 1981. Tiada hari tanpa musik. Ia pun bermain antara lain bersama Arie Ayunir, sekarang drummer POTRET. Dari acara-acara sekolah, mereka melangkah ke pentas nasional. Iseng-iseng berhadiah, tapi siap sedia! Ya siap, soalnya gitarnya saja sudah bikin sendiri. Musiknya dikroyok rame-rame, menjadi lebih idealis. Hasilnya? Ajang Light Music Contest 1984, babak final di Teater Terbuka-TIM, Jakarta. Pergelaran tahun kedua ini punya peserta kuat-kuat. Bagus dan hebat, karena ajang buatan Yamaha Music ini gengsinya tinggi, terutama di mata anak-anak band! Contohnya, EMS Bandung, asuhan susah payah Elfa Secioria. Gold Fingers yang klasikal dari Jakarta dengan kakak-beradik Mahesh dan Suresh Hotwani. Budjana ikut tampil, dengan bendera Squirrel Band-Surabaya yang dibentuk tahun 1980. Gitar dimodifikasi dengan design kreasi sendiri, fretless-guitar berbentuk bintang, bermusik eksperimental. Unik dan ajaib, buat sebagian penonton malam itu. Eh, Squirrel menang! Juara pertama lho.

Perlahan, kiblat musik Budjana pun mulai berubah. Ia tak lagi cuma mendengarkan musik pop dan rock, setelah mendengarkan permainan gitar John Mc Laughlin (Mahavishnu Orchestra). Bisa dibilang, musisi inilah yang mengubah visi bermusik Budjana, di samping Chic Korea, Yes, Gentle Giant, Kansas, Tangerine Dream, American Garage, Bright Size Life, Pat Metheny hingga Allan Holdsworth.

Pada 1984, Budjana membentuk band jazz Squirrell di sekolahnya, SMA II Surabaya. Dan setelah mereguk banyak pengalaman, ia pun hijrah ke Jakarta setahun kemudian. Di Jakarta, nasib mempertemukannya dengan dedengkot jazz Tanah Air, mendiang Jack Lesmana, ayah musisi Indra Lesmana. Lewat Jack, Budjana banyak menimba filosofi permainan musik jazz. Dari situ, bintangnya mulai bersinar. Budjana makin dikenal. Setamat studi di SMAN 2 Surabaya, Budjana hijrah ke Jakarta. Nekad. Asli! Ya berani mati deh, pengen bermusik saja lebih serius dan intensif. Mulai 1985, iapun memulai pengembaraannya di Jakarta.

Adalah Indra Lesmanalah yang kemudian mengajak Budjana masuk dunia rekaman sebagai session player. Beberapa tahun kemudian, Budjana bergabung dengan Spirit Band yang antara lain diperkuat Baron, mantan gitaris Gigi. Bersama Spirit, dia menghasilkan dua album, yaitu Spirit ('93) dan Mentari (1998). Setelah cabut dari Spirit pada 1993, bakat pengagum tokoh Mahatma Gandhi ini makin sering dimanfaatkan oleh berbagai kelompok musik, antara lain Jimmy Manopo Band, Erwin Gutawa, Elfa's Big Band hingga Twilite Orchestra. Tahun itu juga, Budjana juga bergabung dengan Java Jazz yang antara lain diperkuat Indra Lesmana dan menghasilkan album Bulan di Atas Asia. Pada tahun yang sama, Budjana mengikuti perhelatan akbar musisi jazz dunia, "North Sea Jazz Festival" di Den Haag, Belanda.

Pada 1994, Budjana membentuk grup Gigi bersama Baron (gitar), Thomas (bas), Armand (vokal) dan Ronald (dram). Album- album yang dihasilkan bersama grup ini adalah Angan (1994), Dunia (1995), 3/4 (1996), 2x2 (1997), Kilas Balik (1998), dan Baik (1999), Semua Umur, dan sebuah album religius Raihlah Kemenangan

Namun di sela kesibukannya bersama Gigi, Budjana juga menekuni proyek solonya dengan menelurkan album Nusa Damai pada awal 1997. Kemudian dilanjutkan juga dengan Gitarku (2000), dan Samsara (2003).

Edwin

Gitaris yang satu ini merupakan pentolan grup band asal Bandung, Cokelat. Bagi yang tinggal di Indonesia sudah pasti sering mendengar nama band ini. Permainan gitar yang ngerock memberi nuansa tersendiri bagi musik-musik yang ada di album-album Cokelat. Salah satu lagu karyanya yaitu, Karma menjadi hist single di berbagai tangga lagu nasional. Yang menarik, lagu itu dibuat dengan terinspirasi dari salah satu lagu Iron Maiden. Namun ia bisa mengolahnya dengan matang sehingga yang muncul dalam rekaman adalah warna alternative.

Pertama kali muncul bersama Cokelat dalam album kompilasi Indie Ten (1998), kemudian album Untuk Bintang (2000) yang mengeluarkan hits single 'Sendiri'. Awalnya nama Cokelat tak begitu diperhitungkan di tanah air. Album pertamanya tidak begitu sukses di pasaran. Baru pada tahun 2001 saat album Rasa Baru direlease, nama Cokelat mulai diperhitungkan setelah album in sukses dipasaran. Dua tahun kemudian album 'Segitiga' direlease dan sukses. Suksesnya Cokelat berdampak juga pada Edwin sebagai pentolan grup, sampai pada akhirnya ia bersama Cokelat ikut tampil dalam album 'Tribute To Ian Antono' pada tahun 2004. Setelah itu album 'Dari Hati' direlease.

Pada tahun 2001, saat Andy Timmons menggelar klinik gitar Ibanez S-Series dan Amply Lanet, Edwin mendapat kesempatan mengadu beberapa jurus dalam sebuah sesi jam session. Tak lama kemudian Edwin dikontrak oleh Ibanez sebagai salah satu playernya dan kemudian ditampilkan di katalog gitar Ibanez mulai tahun 2003.

Edo Widiz

Edo Widiz atau lebih dikenal dengan Edo Voodoo, merupakan salah satu gitaris terbaik terbukti dengan sering kali mengikuti festival dia dan bandnya mendapat prestasi yang cukup membanggakan. Semua itu dia dapat dengan latihan yang sangat keras pastinya, sejak tahun 1980 sudah mengikuti les atau kursus di Yamaha electone dan klasik. Sekarang pun Edo Widiz sudah menjadi pengajar tetap di Yamaha, kabarnya sudah mendapat jabatan Chief Electric di Yamaha pusat. Hasil karya solonya sudah dapat di dengar di kompilasi gitar klinik dengan judul Tarian Si Bambi.

Setelah beberapa album bersama Voodoo, kemudian band ini bubar dan sebagian personelnya termasuk Edo membentuk band baru bernama Opera. Namun setelah merilis album bersama Opera, pada bulan Mei tahun 2005 Edo keluar dari Opera.

Sekarang Edo masih sibuk dengan band lamanya setelah ia keluar dari Opera yaitu Voodoo. Menurutnya, ia keluar karena adanya perbedaan visi dengan personel lainnya.

Ringankan Shalat Apabila Menjadi Imam

Seandainya anda menjadi imam, anda dianjurkan untuk meringankan shalat anda itu. Maksudnya, anda jangan sengaja membuat gerakan shalat terlalu lama atau memanjangkan shalat anda. Apalagi jika itu dilatarbelakangi oleh sifat riya’ atau ingin dipuji sebagai orang yang sungguh-sungguh shalatnya. Bersikaplah yang wajar. Shalat yang wajar dimaksudkan untuk menjaga kepentingan makmum yang kita tidak ketahui urusan mereka. Anjuran demikian berdasarkan kepada hadits yang dirawikan oleh Abu Hurairah ra. Bahwa Nabi saw Bersabda, “ Apabila seseorang dari kamu menjadi imam, hendaknya ia meringankan shalatnya, sebab, diantara para makmum ada yang lemah, sakit dan lanjut usia. Dan, bila ia shalat sendirian, boleh saja ia memperpanjangnya sekehendak hatinya “

( HR Bukhari, Muslim, Abu Daud, Tirmidzi dan Nasa-I )












Disadur dari : Majalah HIdayah Edisi mei 2003

Hikmah diperbolehkannya cerai

Cerai atau thalak dalam Islam merupakan sesuatu yang dibolehkan tetapi dibenci oleh Allah swt. Cerai merupakan jalan darurat yang bisa dipakai oleh pasangan suami isteri, ketika semua usaha untuk berdamai di antara mereka berdua sudah mengalamikebuntuan, atau jika prinsip keduanya sudah tidak bisa dipertemukan lagi. Karena cerai merupakan perkara yang dibenci Allah swt. Maka hendaklah setiap pasangan tidak mempermudah perceraian. Maksudnya, mereka harus berusaha terlebih dahulu untuk mencari jalan penyelesaian terhadap masalah mereka, termasuk dengan menghadirkan penengah di antara mereka, baik dari orang-orang yang mereka percaya, maupun dari pihak keluarga keduanya..








disadur dari : majalah hidayah edisi mei 2003

Cara menghilangkan Jerawat secara alami

Sudah menjadi rahasia umum bahwa keberadaan jerawat (terutama di wajah) akan sangat berpengaruh terhadap rasa percaya diri orang yang menderitanya. Maka dari itu setiap orang yang berjerawat pasti akan mati-matian berusaha agar makhluk bernama jerawat itu dapat segera dienyahkan dari wajah ataupun bagian tubuh lainnya.

Berikut beberapa cara tradisional/alami yang bisa kalian coba untuk membantu menghilangkan jerawat :



1.Bawang Putih

Ada dua pilihan dalam menggunakan bawang putih untuk menghilangkan jerawat. Pertama dengan menumbuk dua atau lebih bawang putih hingga cukup halus lalu dioleskan ke bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 10 menit lalu bilas. Sedangkan cara kedua adalah dengan memakan satu atau lebih bawang putih setiap hari.

Banyak yang mengatakan kedua cara ini cukup efekktif, namun bagi kalian yang tidak menyukai bau bawang putih mungkin lebih baik menempuh cara yang lain. Jangan khawatir masih banyak cara alami lainnya yang akan saya jelaskan di bawah ini.



2.Putih Telur


Bagaimana caranya? Mudah saja. Pisahkan kuning telur dan ambil putih telurnya saja. Kocok sebentar lalu oleskan ke wajah dan diamkan selama 15 menit. Putih telur ini akan membantu mengurangi minyak di wajah yang seringkali menyebabkan timbulnya jerawat.





3.Pasta Gigi


Satu hal yang perlu diingat disini pasta gigi yang digunakan adalah yang bentuknya pasta(seperti Pepsodent) bukan yang bentuknya gel(seperti Close Up). Caranya hampir sama denga kedua cara di atas. Oleskan pasta gigi ke jerawat dan bagian lain di sekitar jerawat tersebut sebelum tidur. Biarkan semalaman/sampai pagi kemudian bilas dengan air bersih.






4.Lidah Buaya


Ambil satu daun lidah buaya, potong beberapa bagian, kelupas kulit luarnya, oleskan di bagian yang muncul jerawat, dan ulangi melakukan cara ini tiap pagi dan sore. Jika kalian cukup telaten, jerawat mungkin akan dapat mongering dan mengelupas selama 3 hari.

Selain itu lidah buaya juga mampu menghilangkan bekas jerawat yang membandel. Sekali lagi kuncinya hanya satu, TELATEN!






5.Tomat


Buah yang satu ini selain bagus untuk kesehatan mata juga cukup efektif menghilangkan komedo hitam(blackheads).
Yang pertama harus dilakukan adalah mengiris tomat menjadi dua lalu oleskan ke seluruh wajah yang berjerawat dan biarkan
selama 15 menit – 1 jam kemudian bilas.





6.Lemon/Jeruk Nipis + Air Mawar


Lemon, jeruk nipis dan buah-buah sebangsanya mengandung citric acid yang sangat kaya, dimana citric acid ini sangat baik untuk memindahkan sel-sel kulit yang mati yang bisa menyebabkan jerawat. Caranya yaitu dengan mencampurkan jus/perasan lemon dengan air mawar kemudian oleskan di wajah dan biarkan selama 10-15 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat. Penerapan terapi ini secara rutin dan konsisten selama 15 hari akan memberikan hasil yang cukup luar biasa (sudah banyak yang membuktikan).







Keenam cara alami untuk menghilangkan jerawat yang telah saya sebutkan di atas tidak harus kalian lakukan semua. Kalo kalian termasuk pemalas(seperti saya), pilih saja salah satu cara yang menurut kalian paling mudah dilakukan. Jalankan selama minimal 15 hari secara rutin, jika tidak ada perubahan baru coba cara yang lain.

So, Selamat Mencoba…










red ( berbagai sumber )

Kamis, 27 Mei 2010

Cella

Kontes Dream Band yang digelar tahun 2004 telah memunculkan nama Cella sebagai salah satu peserta yang menyita perhatian. Melalui audisi Dream Band yang digelar di Jakarta yang diproduseri oleh Dody (Kahitna), dengan menyisihkan ratusan bahkan mungkin ribuan peserta akhirnya terpilih 9 orang yang dibagi ke dua band, Kotak (4 orang) dan Lima (5 orang). Cella terpilih sebagai gitaris grup Kotak. Di grup itu sendiri Cella berpartner dengan Ices (bass), Pare (vocal) dan Posan (drum).

Tanda-tanda terpilihnya Kotak sebagai juara Dream Band 2004 sudah terlihat semenjak awal babak eliminasi. Dengan mendapat respon dan dukungan terbaik dari penonton, akhirnya Kotak resmi keluar sebagai pemenang.

Gaya permainan gitar Cella berbeda dengan peserta Dream Band lainnya. Bersama Kotak, ia hadir sebagai satu-satunya yang mengusung jenis musik modern rock dan bernuansa sedikit 'dark'. Ia menampilkan sound distorsi yang gahar ala band-band nu metal atau modern rock namun teknik solo gitarnya juga keren. Jadi nggak sekedar mengandalkan sound saja.

Hits yang melambungkan nama Cella berjudul Sendiri selain terdapat dalam album kompilasi 'Dream Band Delapan', juga sudah hadir di album perdana Kotak yang juga digarap di Australia. Sebuah album yang menjanjikan dan layak disimak. Bahkan Eet Sjahranie menyambut baik hadirnya Cella di industri musik Indonesia.

D.D Crow

Lahir di Solo tanggal 4 November 1972, belajar main gitar sejak kelas 4 SD, kelas 6 SD jadi juara gitar klasik antar SD se-Jateng. Mulai main band & pegang gitar elektrik sejak kelas 3 SMP, menjadi gitaris terbaik dalam beberapa festival band antar SMA di daerah sekitar Jateng.

Tahun 1995 mulai ngeband di Jakarta, mulai menjadi studio player dan additional player di beberapa group, salah satunya BUNGA, tahun 1996 mulai memakai nama DD Crow, tahun 1997 mulai bikin band sendiri dengan nama PANHEAD yang menghasilkan album "Telanjang" di tahun1998. Tahun 1999 awal menjadi salah satu gitaris di album "GITAR KLINIK" 14 gitaris terbaik di Indonesia yang dirilis oleh MUSICA/ROTORCORP.

Akhir 1999 diajak masuk ROXX tepat setelah mereka menonton di GITAR KLINIK live. Akhir tahun 2001 cabut dari ROXX karena perbedaan pendapat dalam penulisan lagu. Tahun 2002 - sekarang mulai ngeband dengan komputer, Tahun 2002 - sampai November 2002 menjadi additional gitar di POWERSLAVES, November 2002 sampai sekarang menjadi gitaris POWERSLAVES dan additional gitaris ROXX, sambil masih mencari teman main band yang cocok dan bisa diajakin main music Electronic Rock....

Planning ke depan : Ingin bikin sebuah group Electronik Rock yang akan diberi nama SLE (Superkid Learning Experience)

Bengbeng

Gitaris yang dikenal dengan panggilan Bengbeng ini dikenal sebagai gitaris Pas Band. Masa-masa awal belajar gitar ia menggunakan Prince. Kemudian sempat berpindah ke merk Yamaha. Namun akhirnya ia menggunakan Ibanez.

Bersama Pas Band ia memulai karir di tahun 1989. Saat itu ia yang berdomisili di Bandung bersaam teman-temannya membuat album yang direlease dengan judul 4 Through The Sap. Dengan direlease secara indie, album ini kemudian terjual hingga 7000 copy. Kemudian label Aquarius mengontraknya hingga menghasilkan beberapa album diantaranya In (no) Sensation, IndieVduality, Psycho I.D., Ketika..., dan 2.0, dan Stairway To Seventh.

Diluar Pas, Bengbeng juga sempat membentuk grup bernama Air. Ini merupakan side projectnya bersama sang adik, Sinta. Uniknya, di grup ini nama Bengbeng malah lebih dikenal cepat dikenal ketimbang saat ia muncul bersama Pas. Mungkin bisa dimaklumi karena Air punya lagu yang jadi hits di Indonesia waktu itu berjudul Bintang.

Baron

Awalnya Baron pernah les piano klasik dan kemudian pindah ke gitar akustik di YMI saat berusia 12 tahun. Karena merasa tidak nyaman dengan kedisiplinan di sekolah musik, maka ia memutuskan keluar dan belajar gitar secara non-formal dari teman-temannya. Baron juga sempat mencoba belajar drum, namun merasa tidak berbakat untuk jenis instrumen ini maka ia kemudian kembali ke gitar.

Setelah itu ia mengikuti kursus gitar jazz. SMA kelas 1 ia sempat belajar dengan Donny Suhendra, Harry Roesli, dan Pra Budidharma. Hasil dari belajar ini sangat berhasil hingga ia terpilih menjadi gitaris terbaik "Live Yamaha Contest".

Setelah beberapa saat kuliah, Baron memutuskan untuk sekolah musik ke Australian Guitar of Institute atas saran Joe Satriani. Tapi ia diusir karena membawa gitar elektrik. Kemudian ia kembali ke Indonesia dan membentuk band baru bernama /rif. Namun karena semua personelnya menolak untuk hijrah ke Jakarta, maka Baron pun meninggalkan /rif. Ternyata band ini nantinya akan menjadi salah satu band rock papan atas Indonesia.

Kemudian Baron membentuk band baru bernama Gigi. Di band ini Baron berduet dengan Dewa Budjana sebagai gitaris. Bersama Gigi, Baron hanya merilis 2 album 'Angan' (1994) yang terjual 100.000 copy. Kemudian album 'Dunia' (1995) terjual 400.000 copy. Namun 2 album ini mampu melambungkan nama Baron sebagai gitaris papan atas Indonesia, karena berkat album itu Gigi meraih penghargaan sebagai Grup Musik Terbaik dalam acara penghargaan Indonesia Musik Emas. Setelah meninggalkan Gigi, Baron melanjutkan sekolah pasca sarjana di Amerika jurusan periklanan. Pada tahun 2000 ia kembali ke Indonesia dan membentuk grupnya sendiri yang bernama Baron Band.

Di Baron Band, ia mengusung musik yang ngepop. Namun setelah menyaksikan Arch Enemy di Amerika, Baron kemudian berpindah ke jalur metal. Hal itu bisa dilihat dari gayanya sekarang yang metal abis.

Balawan

I Wayan Balawan lahir di Gianyar, Bali, Indonesia pada tanggal 9 Sept 1973. Balawan mulai bermain musik sejak usia 8 tahun dan kemudian membentuk bandnya ketika masih di sekolah dasar. Balawan memainkan beberapa lagu Scorpions, Deep Purple dan Beatles. Berhubung bosan dengan musik rock, sesudah lulus sekolah Balawan pindah ke Sydney untuk belajar gitar jazz dan vokal di Australian Institute Of Music. Balawan juga memperoleh beasiswa selama 3 tahun untuk Diploma Of Music.

Balawan menjadi dikenal di Sydney selama 5 tahun sampai akhirnya dia kembali ke kampung halamannya di Bali pada tahun 1997 dan kemudian membentuk band bernama Batuan Ethnic Fusion (Musik Etnis Bali yang dikombinasikan dengan musik Jazz). Album perdana Batuan Ethnic Fusion berjudul "Globalism" akhirnya dirilis.

Balawan adalah seorang gitaris yang sangat berbakat dengan gaya permainan yang sangat khas, yang dikenal dengan teknik "Touch Tapping Style" (seperti halnya Stanley Jordan). Sebuah permainan yang memanfaatkan ke-delapan jari untuk memainkan tap pada fretboard. Sekilas permainan ini kelihatan seperti permainan piano: permainan bass, chord dan melody, semuanya dimainkan dengan jari kiri dan jari kanan... nyaris tanpa dipetik. Permainan Balawan terkesan sangat halus dan licin. Uniknya Balawan mendevelop sendiri tap independent di mana permainan jari kiri dan kanan bener-bener tidak ada hubungannya (berbeda sama sekali). Untuk mewujudkan hal ini, Balawan juga melatih teknik independent ini pada permainan drum. Sungguh merupakan sebuah kejutan ketika Balawan mendatangi studio milik Gitaris.com, ternyata Balawan merupakan seorang pemain drum yang cukup baik pula.

Di Indonesia Balawan telah diakui sebagai salah satu gitaris terbaik di Indonesia, Balawan sudah sering mengisi acara TV di Indonesia dan tampil di Jazz cafe, Ubud (Bali) bersama bandnya Batuan Ethnic Fusion dan grup jazznya. Balawan adalah seorang guru gitar dan sering tampil di beberapa sekolah musik di Indonesia. Balawan juga diendorse oleh Ibanez dan Laney.

Azis M.S

Selama dunia musik Indonesia mengalami krisis di jalur musik Metal, hanya ada satu grup Metal yang tetap berkibar. Bahkan mampu menduduki puncak tangga lagu di radio-radio dan media lainnya. Band tersebut adalah Jamrud yang dimotori oleh Azis MS sang gitaris. Mungkin rahasia kesuksesan Azis dalam menjual musiknya adalah dengan meramu musik trash metal dengan lirik-lirik lagu yang sedikit kocak dan vulgar.

Sejak masih remaja memang sudah terinfeksi oleh musik-musik keras. Ia pun sempat terjerumus oleh gaya hidup musisi rock & roll (drugs). Sempat mendirikan band yang bernama Jam Rock bersama Ricky Tedy (bass) dan Budi Haryono (drumer Gigi), namun tak lama kemudian ia tinggalkan. Saking keasyikan main band sampai-sampai kuliahnya diterlantarkan. Azis sempat berkelana ke Bali dan bermain musik reggae. Namun setelah satu tahun, ia kembali pulang ke Cimahi dan menghidupkan kembali Jam Rock dengan menarik Krisyanto pada vocal.

Demo album yang ia gagas ditolak berbagai produser sampai akhirnya dilirk oleh kaisar rock Indonesia, Log Zehelebour. Album pertama Nekad dirilis pada tahun 1996. Dilanjutkan dengan album Putri (1997), Terima Kasih (1998). Mulai saat itu, album-album Jamrud mampu bersaing di kancah musik nasional. Puncak kejayaan Jamrud adalah pada tahun 2000 akhir ketika Jamrud mencapai kesuksesan terbesar sepanjang sejarah karirnya dengan berhasil menembus angka penjualan 2 juta keping untuk album Ningrat. Hal tersebut membuat produser Log Zhelebour memberangkatkan Azis cs ke Australia untuk proses penggarapan album berikutnya, Sydney 09.01.02.

Selama berkiprah didunia musik ia cenderung tak pernah berganti-ganti alat musik. Hanya satu kali saat ia mencoba menggunakan Ibanez JEM flower yang salah satu pick upnya adalah Dimarzio Tone Zone. Sejak saat itu ia selalu menggunakan gitar tersebut, namun karena bobotnya cukup berat ia kembali menggunakan Steinberger selain karena ringan juga postur yang menarik. Ia lebih memilih menggunakan efek digital jenis Korg AX-1000 karena memang biasanya efek digital lebih mudah disetting dan memiliki sound yang gahar. Bila menyimak permainan Azis memang lebih mengutamakan sound gahar dan power chord. Namun ia juga sering mencampur-campurkan ritem gitar gaya reggae, pop, dan gaya "kondangan" seperti yang terdengar dalam lagu Surti-Tedjo

Selain sebagai personel dan motor grup Jamrud, Azis juga ikut serta menangani pembuatan album terbaru Nicky Astria. Di album itu terlihat sekali warna Azis MS, berbeda ketika pada era Nicky Astria ditangani oleh Ian Antono, warna God Bless cukup terasa pada album-albumnya. Ini membuktikan bahwa Azis memiliki sebuah karakter yang membangun bandnya. Prestasi Azis lainnya adalah saat mendapat kehormatan mendampingi konser band rock legendaris dunia White Lion pada tahun 2003 dan grup heavy metal legendaris dunia Helloween pada tahun 2004.

Kabar terakhir, Azis sedang bersiap melakukan promo tur album terbaru Jamrud Gak cabul lagi BO 18+ dengan mengandalkan hits Senandung Raja Singa. Di lagu itu Azis menggabungkan ciri musik Sumatera dengan musik Jamrud yang jenaka. Azis juga pernah membuat lagu untuk penyanyi cilik Joshua. Satu hal lagi, kecintaan terhadap jalur musik rock juga membuat Azis menamai dua orang anaknya dengan mengambil dua rock star dunia, Axl (diambil dari nama Axl Rose) dan Vai (diambil dari nama Steve Vai).

Ada yang tau lagu favorit Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kalo dia diminta untuk nyanyi? Judulnya "Pelangi Dimatamu". Nah, itu lagu yang bikin tak lain dan tak bukan adalah bung Azis MS. Hebat kan? ;)

Andry Franzzy


Nama Jay Andry Franzzy mulai terdengar ketika grupnya, PowerSlaves, sukses. Namun beberapa waktu kemudian ia keluar dari band tersebut dan mulai menjadi gitaris studio. Ia pernah turut tampil dalam album kompilasi gitaris Indonesia, Gitar Klinik 1 bersama Eet Sjahranie, Pay, Sangkan, dll. Tahun 2004 kembali ia masuk dalam album Gitar Klinik 2, namun kali ini ia berduet bersama D.D. Crow. Album Gitar Klinik 2 ini turut menampilkan beberapa member Gitaris.com seperti Mayzan, Rifki, Ian, Firman, Kinwie, dll.

Selain 2 jilid album kompilasi Gitar Klinik, Andry Franzzy juga sempat menelurkan salah satu karya instrumentalnya di album Kompilasi Gitaris Jogja Keren. Namun karena distribusi dan promo yang kurang bagus, ditambah lagi dengan materi dan sebagian besar player kurang dikenal menyebabkan album ini memiliki ruang edar yang sempit sehingga tak banyak orang pernah mengetahui atau bahkan mendengar karyanya tersebut.

Akhir tahun 2005 ia menjadi produser, player, dan arranger untuk album solo istrinya, Tiwy Franzzy. Setahun kemudian ia ditarik Roy Jeconiah untuk bergabung dengan Boomerang menggantikan John Paul Ivan yang telah mengundurkan diri. Andry yang telah lama tidak merasakan bermain di panggung dengan watt yang besar menyambut baik tawaran tersebut. Selain bekerja sebagai pemain band, produser, dan arranger, ia juga dikontrak oleh Fender sebagai artis dan clinician untuk Indonesia.

Rabu, 26 Mei 2010

Andra Ramadhan

Andra Junaidi dilahirkan sebagai anak bungsu dari enam bersaudara hasil pernikahan pasangan A. Ramadhan dan S.M. Fadilah pada tanggal 17 Juni 1972.
Andra mengaku terlambat kenal musik, karena nanti SMP lewat ekskul musiklah baru ia mulai tertarik pada musik. Pertama ia bermimpi untuk menjadi seorang drummer terkenal, tapi karena masalah biaya dan setelah melihat teman-nya asyik memetik gitar, hobinya pun berganti. Bermodal gitar pinjaman, ia mulai belajar gitar, dan memang karena bakat, kemampuan dan teknik permai-nannya berkembang sangat pesat.

Di SMPN 6 inilah, Andra bertemu dengan Dhani, Wawan, dan Erwin kemudian mereka sepakat untuk membentuk band dengan nama Dewa. Aliran rock yang pertama mereka geluti akhirnya pindah ke jazz akibat pengaruh Erwin.

Masalah kemudian bergelayut pada kehidupan Andra yaitu ketika ia harus memilih antara karirnya sebagai pemusik atau meneruskan kuliahnya di jurusan
desain interior. Dengan pertimbangan yang matang, akhirnya Andra memilih untuk terus meniti karir di dunia musik, tapi bukan berarti langkahnya tetap
mulus, karena kedua orang tuanya tidak setuju kalau Andra harus melepaskan bangku kuliahnya. Layaknya orang tua biasa, mereka ingin melihat Andra meraih gelar sarjana seperti kelima kakaknya yang sudah selesai. Tapi akhirnya kedua orang tuanya mau mengerti dan memang terbukti pilihan Andra tepat. Setelah melepaskan kuliahnya, konsentrasinya ke Dewa 19 membuat kreativi-
tasnya lebih tergali. Kontribusi Andra terhadap komposisi lagu Dewa 19 tak bisa dipungkiri.

Andra yang termasuk 'Nice Boy' karena tidak merokok, minum minuman keras, atau kecanduan obat berasumsi bahwa Dewa 19 tidak bisa dikatakan band yang terbaik di Indonesia. Masih banyak kekurangan yang harus dibenahi, tuturnya. Memang sifat rendah hati dan patientnya ini membuat ia disenangi banyak orang.

Abdee Negara


Album Tujuh yang dirilis tahun 1997 adalah debut albumnya bersama Slank. Di album itu ia menampilkan permainan yang ngeblues kepada para Slankers. Jika album-album Slank sebelumnya tidak pernah menembus angka 1 juta keping, dengan masuknya Abdee pada formasi baru Slank ini justru mampu meningkatkan penjualan album Slank. Abdee juga sering menampilkan permainan solo dengan menggunakan slide. Jika anda mendengar permainan slide didalam lagu-lagu Slank maka bisa ditebak, Abdee lah yang memainkannya.

Bersama Slank, Abdee telah merilis album Tujuh (1997), Mata Hati Reformasi (1999), 999+09 1 dan 999+09 2, kemudian Ngangkang (2000), Virus (2001), Satu satu dan Bajakan (2003).

Selain sibuk bersama Slank, Abdee juga tercatat sebagai sound engineer dan produser untuk album grup musik lainnya seperti Seurieus. Ia juga menjadi salah satu clinician di majalah G Plus bersama anggota gitaris.com, Owen. Untuk gitar, Abdee menjadi endorser dan artis untuk merk gitar Extreme. Meskipun begitu, ia tetap menginginkan model Telecaster.

Selasa, 25 Mei 2010

MASJID NABAWI DIBANGUN 12 HARI

MASJID NABAWI DIBANGUN 12 HARI














Masjid nabawi dibangun oleh Rasulullah saw. Secara bergotong royong dengan kaum muslimin Madinah ( baik golongan Muhajirin maupun Anshor ) selama kira-kira 12 hari. Pembangunannya amat sederhana, di mana bahan-bahannya diambil dari apa yang di dapat di sekitarnya, seperti tiang-tiangnya dari batang kurma, lantainya bercampur pasir dan batu-bata merah dari gunung yang berdekatan...



Disadur dari majalah HIDAYAH
Edisi mei 2003...

SUNAT LELAKI BERWANGI-WANGIAN

SUNAT LELAKI BERWANGI-WANGIAN




Berwangi-wangian adalah pekerjaan yang sunat. Karena itu, dianjurkan bagi kaum lelaki mengutamakan berwangi-wangian ketika shalat jumat, dua shalat sunat Idul Fitri dan Idul Adha, ketika bersama-sama jamaah, ketika berada dalam majlis-majlis pengajian dan membaca al-Quran, majlis ilmu dan pada saat Dzikir…










Disadur dari majalah HIDAYAH
Edisi mei 2003..

ANAK PANAH BERACUN IBLIS


ANAK PANAH BERACUN IBLIS

Sesungguhnya pandangan bernafsu seorang lelaki kepada wanit, dapat diibaratkan sebagai anak panah beracun dari iblis. Jika lelaki itu dapat melindungi pandangannya karena takut kepada Allah, maka dia mendapat pahala karena tindakannya itu.
Rasulullah saw. Bersabda, Alla swt, berfirman.
“ Sesungguhnya memandang itu adalah satu anak panah daripada anak panah iblis yang diracuni. Barang siapa yang meninggalkannya karena takut kepada-Ku, niscaya Aku berikan gantinya keimanan yang ia resapi kenikmatan di dalam hatinya. “

(HR At-Tabarani)









Disadur dari majalah HIDAYAH
Edisi mei 2003..

My Feels 3


Ketika hati bukan sekedar tempat dimana kasih & syg merapat..
kuingin rindu ini benar termìliki seseorang yg terindah untukku..

kuingin smua kesepian mnjauh pergi..
dapatkah tersentuh tempat itu, dapatkah termiliki tempat itu..

dihatiku, semua berharap tersentuh. rinduku, cintaku dan kasih sayangku...

mengertilah..
benar2 mengertilah...

My Feels 2

hey..
lanGitku tersenyum..
terlihat mentari suka cìta menatapku..
dy men9erti ap yg tengah kurasàkan..
sapaan sang angin menyejukkan, membuat dedaunan menari..

hupfh. . .
smua berlalu..
lama kunanti..

Terbang

Berjalan diatas tinggi asa...
Melantunkan yang tak bisa...
Seakan tertutup telinga ini...
Dari yang selalu mengganggu...

Mengenal akan sebuah arti...
Yang mengalun dalam hati...
Terbayangkan kadang hilang...
Merasakan getir menyentuhku...

Ketika tiba saatnya terjadi...
Mungkin ku akan merindukan...
LAGI mungkinkah bisa...
Kurasakan dalam kehidupan...

Malam Ku


Jika ku dapat menyentuh bintang malam ini...
Akan ku sertakan engkau dalam perjalananku...

Biarkan aku hiasi mlamku dengan remang bayangmu...
Temani kerinduan yang menari diatas hatiku...


Terjaga ku merebah di pangkuan hening malam...
lantunkan syair malam lengkapi keindahannya...

Walau sang angin mengajaku bermain...
Namun ku tetap setia dari lamunanku tentangmu...

Kutitipkan salam pada sang bintang...
semoga dia masih dalam terangmu...

arti tangisan malam


Ketika malam menangis, sebenarnya mewakili kesedihanku..
Karena saat ini ku tak dapat melihat, menyentuh, dan merasakan kehadiran bidadariku di smpingku..

Bulan dan bintang Pun sepertinya tau, diriku tengah merindukannya.
Jadi, mereka tak menampakkan kemesraannya padaku malam ini...
hanya membiarkan malam berkawan denganku...

Dan sesaat ku dipangkuan sang lamunan tentangmu..
tak lama, khayal tentangmu datang menghampiri dan bertanya.

" Siapa yang memanggilku. Dan untuk apa aku disini? "
ku hanya terdiam, hanya rinduku yang menjawab..

" Aku yang memanggilmu wahai sang khayalan, kau disini untuk menyempurnakan diriku untuk orang ini...."